Cara Mengatasi Komputer atau Laptop Hang dengan Mengakses Task Manager

Cara Mengatasi Komputer atau Laptop Hang dengan Mengakses Task Manager

Kawan Seputar IT terima kasih telah menyempatkan membaca artikel di Blog kami…

Pada kesempatan ini saya akan coba membahas tata cara mengakses Task Manager

Yang mana Task Manager ini berfungsi bila mana kita ingin melihat program – program apa saja kah yang sedang berjalan.

Dengan Task Manager juga kita bisa mematikan program yang gagal merespon biasanya menjadi penyebab Hang pada saat kita meggunakan komputer.

Cukup menjengkelkan bukan?…

Program yang gagal respon / error biasanya tidak bisa dimatikan hanya dengan menekan tombol X / CLOSE di pojok kanan atas, sekali pun bisa kita harus menunggu cukup lama.

Nah dengan Task Manager ini kita bisa mematikan langsung program yang gagal berjalan itu.

Kawan – kawan sebagian pasti sudah tahu cara mengkases Task Manager bukan?..

Berul sekali, umumnya cara membuka Windows Task Manager yaitu dengan menekan tombol CTRL + ALT + Delet/Del secara bersamaan.

Sekarang pertanyaannya

Bagaimana jika keyboard hang atau tidak berfungsi ?…

Tenang saja ada cara lain ko. Saya akan paparkan cara mengakses Task Manager selain cara di atas 😀

Cara Mengatasi Komputer atau Laptop Hang dengan Mengakses Task Manager

Berikut Adalah Cara Mengakses Windows Task Manager

Mengakses Task Manager Melalui Windows Explorer

Kawan buka windows eksplorer nya kemudian pilih Drive C:\Windows\System32\

Tinggal cari deh aplikasi taskmgr.exe

 

Mengakses Task Manager Melalui Run

Kawan jalankan Program Run, ada di Accessories.

Kalo sudah aktif ketikan saja taskmgr.exe maka program Task Manager akan langsung aktif 😀

 

Mengakses Task Manager Melalui Shortcut

Yang ini mudah juga ko tinggal klik kanan di desktop seperti cara kita merefresh.

Kemudian pilih New

Lalu pilih Shortcut

Nah di area location ketikkan C:\Windows \System32\taskmgr.exe

Jadi jika kita klik itu shortcut maka Task Manager akan aktif

 

Mengakses Task Manager Melalui On-Screen Keyboard

Cara pengaksesnya gunakan seperti pada keyboard saja hanya saja kita menggunakan mouse 😀

Bisa dengan CTRL + ALT + Del atau CTRL + Shift + Esc

Cara Mengatasi Komputer atau Laptop Hang

Ok sudah sekarang sudah tahu kan cara mengkses Task Manager

Berikutnya saya akan jelaskan cara mematikan program yang sedang berjalan secara paksa..

ini adalah Cara Mengatasi Komputer atau Laptop Hang dengan Mengakses Task Manager

Pada gambar di atas yang saya kasih kotak merah menunjukan bahwa program di samping kanan statusnya sedang berjalan (running) tapi saran saya jika ingin mematikan program, matikan saja program yang statusnya not responding 😀

Caranya pilih program yang ingin dimatikan (panah atas) setelah itu tekan End Task (panah bawah)

Maka program yang membuat hang atau program yang sedang berjalan akan langsung tertutup.

Sekian semoga bermanfaat Cara Mengatasi Komputer atau Laptop Hang

Kunjungi artikel tutorial belajat komputer dan internet di blog Seputar IT ya

Artikel lainnya : cara mengatasi android yang lemot, cara merawat komputer, antivirus terbaik, dampak negatif TIK, sejarah perkembangan teknologi, cara mengatasi laptop lemot.